Jumat, 10 April 2015

manfaat buah durian untuk kesehatan

Manfaat Durian Bagi Kesehatan.

 Durian merupakan salah satu buah yang nikmat dan difavoritkan bagi sebagian orang.Manis, bau menyengat, warna buah kuning serta memiliki duri tajam pada kulitnya merupakan ciri fisik yang dimiliki oleh buah durian. Namun, bagi penyuka durian akan selalu menantikan musim durian tiba. Selain manis, buah durian juga memiliki berbagai kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Lalu, apa saja manfaat dahsyat buah durian bagi kesehatan tubuh tersebut...???.


     Sahabat, tips kesehatan. Buah durian juga dikenal sebagai king of fruit (raja dari segala buah-buahan). Ini dikarenakan, buah durian mengandung nutrisi berupa karbohidrat, protein, serat, vitamin B1, B2, vitamin C, kalsium, kalium serta fosfor yang sangat tinggi. Berbagai nutrisi tersebut membantu menjaga dan mempertahankan tubuh tetap sehat dan fit sepanjang hari. Untuk mengetahui berbagai manfaat detail durian bagi kesehatan tubuh, tips kesehatan akan menyajikannya secara lengkap pada bahasan kali ini, Berikut ini



1. Dapat mengatasi anemia karena durian kaya akan asam folat dan zat besi.
2.  Dapat mengatasi sembelit karena durian banyak mengandung serat.
3.  Selain itu kulit durian yang dilumatkan dan dioleskan ke perut dapat memudahkan buang air besar.
4.  Menghambat penuaan dini karena mengandung vitamin C sebagai antioksidan.
5.  Meningkatkan tekanan darah yang rendah karena mengandung zat besi dan sifatnya yang panas.
6.  Mengatasi bengkak.
7.  Mengobati penyakit ruam pada kulit (kurap).
8.  Baik untuk kesehatan tulang dan persendian karena mengandung kalsium, potasium, dan berbagai vitamin B.
9.  Kandungan mangaan dapat menjaga kestabilan kadar gula dalam darah.
10.Kulit durian yang dibakar lalu dijadikan abu, airnya dapat melancarkan haid, tetapi juga bersifat abortif.
11.Buahnya dapat sebagai obat penyakit kuning.
12.Meningkatkan nafsu makan karena mengandung niasin dan thiamin.
13.Riboflavin (vitamin B2) dapat membantu mengatasi migrain.
14.Memelihara kesehatan tiroid karena kandungan tembaganya.
15.Dapat mengurangi stres dan depresi karena kandungan piridoksin (B6).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar